Yayasan AVI Aceh Tamiang Berduka Kehilangan Ulama Kharismatik Aceh

Daerah, Peristiwa756 Dilihat

Aceh Tamiang | Inspirasipublik,id — Innalillahi wainnailaihi rajiun kabar duka menyelimuti masyarakat Aceh.
Tgk Muhammad Yusuf A Wahab, yang akrab disapa Tu Sop, seorang Ulama Aceh yang juga bakal Calon Wakil Gubernur Aceh pada pilkada 2024, meninggal Dunia pada sabtu 6/9/2024 pagi ini di Rumah Sakit Brawijaya, Tebet Jakarta.

Tu Sop yang dikenal sebagai pimpinan Dayah Babussalam Al Aziziyah di Jeunib, Kabupaten Bireuen, meninggal dunia setelah sempat menjalani perawatan di RSUD Zainoel Abidin, Banda Aceh.

Siapa Tu Sop?? …

Tu Sop baru saja terdaftar sebagai bakal calon wakil Gubernur Aceh bersama pasangannya, Bustami Hamzah, yg didukung oleh beberapa parnas dan parlok diantaranya, partai Amanat Nasional,Golkar, Gelora, NasDem,PAS,PDA.

Keduanya telah resmi terdaftar ke komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh pada Kamis 29/8/2024.
Pasangan tersebut juga telah mengikuti serangkaian tes kesehatan dan uji Kemampuan

Baca Al-Qur’an sebagai salah satu tahapan Pilkada 2024.

Beliau lahir di desa Blang Me Jeunieb, lahir di Bireuen pada Tahun 1964.
Beliua adalah putra dari Ulama terkenal Aceh,Tgk.H.Abdul Wahab Bin Hasballah. Yang dikenal sebagai tokoh dayah dengan kontribusi besar di dunia pendidikan Bireuen.

Selain itu, Ketua Yayasan AVI Aceh Tamiang, Ust.Mustakim,S.Ud.M.H. di dampingi Sekjen,H.Riswanto,MKoM.I mengatakan, Tu Sop pernah menjabat sebagai Ketua Himpunan Ulama Dayah Aceh ( HUDA) periode 2018 – 2023 sebuah organisasi yang menaungi Ulama Ulama Dayah di Aceh.

Pada tahun 1993 , tu Sop mendapatkan kesempatan untuk menimba ilmu di makkah, di bawah bimbingan Syeikh Syed Muhammad Ali seorang Ulama Sufi yang menganut Mazhab Maliki.

“Duka yang mendalam dirasakan seluruh Rakyat Aceh, beliau merupakan Ulama panutan Ummat, Lues, berilmu Agama tinggi, kepedulian beliau menyuarakan kemerdekaan Rakyat Palestina menjadi ciri khas beliau dalam mencintai Saudara Nya,” ucap ust.Mustakim.

Hal tersebut pernah ia sampaikan saat menyampaikan orasi pada tabligh Akbar Aceh Untuk Peduli Rakyat Palestina, minggu 7/8/2023, di halaman Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh saat itu,” Kenang Ust,Mustakim,S.Ud.M.H.

“Tu Sop mengatakan Umat Islam harus bersatu padu, karena Muslim itu bersaudara, luka mereka adalah luka muslim lainnya. Tragedi Palestina bukan saja Keprihatinan muslim saja, namun dari sisi kemanusiaan sangat penting untuk diberikan bantuan,” jelasnya.

Yayasan Alquds Volunteers Indonesia Kabupaten Aceh Tamiang ( Relawan Kemanusiaan Rakyat Palestina) berduka sedalamnya kehilangan Ulama pembela Palestina.

Semoga Allah SWT menerima seluruh amal kebaikan Nya, serta menempatkan beliau di Singgah sana Syurga Firdaus Bersama para syuhada Palestina,. Aamiin. .

Ust.Mustakim, Sebagai ketua Yayasan yang bergerak dibidang kemanusiaan khusus Perjuangan kemerdekaan Rakyat Palestina bersamaa seluruh para Relawan
Mengucapkan Ribuan terimakasih atas Peran besar Tu Sop Sebagai Ulama Kharismatik Aceh untuk menyuarakan rasa persaudaraan kepda seluruh ummat manusia.

Tinggalkan Balasan